Acara yang berlangsung pada Senin, 5 Mei 2015, 20.00 WIB ini bertempat di Kantor DPD LSM Prabhu Indonesia Jaya Kabupaten Karawang, yang berlokasi di Dusun Batujaya, RT 04 RW 02, Desa Batujaya, Kecamatan Batujaya, Kabupaten Karawang.
Ketua DPD LSM Prabhu Indonesia Jaya Kabupaten Karawang, Drs. Mumuh Mauludin, menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur atas keluarnya Surat Keterangan Terdaftar (SKT) dari Kesbangpol, yang menjadi legalitas penting bagi jalannya organisasi."Alhamdulillah, ini adalah langkah awal bagi kami untuk terus berkontribusi secara nyata di tengah masyarakat. Dengan legalitas resmi ini, kami siap bersinergi dengan berbagai pihak dalam mendukung pembangunan sosial di Kabupaten Karawang," ungkapnya dalam sambutan.
Acara tasyakuran tersebut turut dihadiri oleh jajaran pengurus, antara lain Charul Huda sebagai Sekretaris Umum, Nurdin Hanafi sebagai Bendahara Umum, serta Dewan Penasehat Ust. Aep yang memimpin doa bersama. Hadir pula Panglima Kusnadi, Rescu H. Roma, Koordinator Bidang Perlengkapan Rosin dan Ahmad Sahidin Ali, serta Koordinator Bidang Sosial Budaya Karsi Karsidi. Seluruh anggota turut serta menyemarakkan acara yang berlangsung dalam suasana khidmat dan penuh kebersamaan.Menambah kekhidmatan acara, Ketua DPD LSM Prabhu Indonesia Jaya Kabupaten Bekasi juga hadir memberikan dukungan dan semangat kepada rekan-rekan pengurus di Karawang.
Dengan digelarnya tasyakuran ini, LSM Prabhu Indonesia Jaya Kabupaten Karawang berharap dapat terus berkembang menjadi organisasi yang aktif, profesional, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat luas.
Jurnalis: CH